Meskipun hanya aku yang berdiri di sini dengan segala kelemahanku, aku tak akan menyerah.
Walaupun dunia tidak ada yang tahu apa yang tengah kuhadapi, apa yang aku rasakan, semangatku tak akan surut.
Karena hanya aku sedang berperang melawan diriku sendiri.
Bagian dari diriku sendiri yang tengah menggerogotiku dari dalam.
Aku pun belum pasti tahu apa itu, aku coba untuk berkawan dengannya, mencoba mengenalnya lebih jauh lagi, agar aku bisa berdamai dengannya.
Aku punya impian dan cita-cita, aku masih punya keluarga dan orang-orang yang kucintai, juga orang tua yang ingin kubahagiakan.
Tak akan kubiarkan semuanya terenggut karenanya, aku putuskan untuk melawan.
Melawan dengan yang kubisa, meski sendiri kuhadapi, karena pasti tak ada yang mengerti.
Aku pasti bisa.